Topswara.com -- Untuk apa kebangkitan lokal, namun mengusung konsep tidak masuk akal?
Untuk apa kebangkitan nasional, namun mengusung konsep kecil tidak berkeadilan?
Untuk apa kebangkitan internasional, namun ide-ide usang jadi pegangan?
Dan bagaimana manusia bangkit, tetapi terbudak oleh ketiadaan berpikir akal?
Kebangkitan atas nama kemanusiaan yang adil dan beradab
Mendorong pergerakan demo menghentikan kebiasaan buruk pembunuh terkutuk
Menyabik-nyabik hati terdalam tanpa pandang identitas keagamaan
Menembus tembok pasar dan kampus top kelas dunia
Kecamuk Palestina mendongkel kebangkitan universal
Kebangkitan berpikir manusia-manusia unik Palestina yang berikan pelajaran berharga
Di kala dunia menilai dan merasa kasihan
Mereka tetap sumringah karena berpikir hidup dalam ibadah
Kecamuk Palestina mendorong kebangkitan kepedulian manusia
Sampai-sampai mengatakan kemanusiaan di atas agama
Semua berbeda bersatu dalam isu yang sama
Stop genosida!! Stop penjajahan di atas dunia!!
Kebangkitan atas nama sebuah pembebasan tanah yang agung
Dihuni manusia super dengan aqidah yang merekah
Lahirkan sniper jitu penggangu pasukan berpopok yang tidak pernah kapok
Bangkit atas nama cinta pada Pencipta manusia
Kebangkitan universal di tengah kecamuk Palestina
Memberanikan diri jiwa-jiwa untuk menggelorakan semangat cinta pengorbanannya pada Rabbnya
Memberanikan diri mengecam negara teroris sejati
Dan memberanikan diri membela yang pasti sebagai bekal mati
Kebangkitan universal ini akan terus viral
Senyampang dunia tidak lagi diam melihat kebrutalan
Fokus perhatian miliaran pasang mata siapa yang mendukung dan mengecam bangsa penjajah
Dan wujud kasih sayang yang bisa jadi itu menimpa keluarga sendiri
Perih... Pedih...
Tiada kisah yang mengusik nurani selain bom-bom yang merobek tubuh
Tiada kisah pilu selain bayi-bayi yang lahir tanpa pertolongan medis memadai
Tiada kisah haru selain semangat hidup dan bergantung pada Allah Yang Agung
Tengah berkecamuk di Palestina
Seluruh dunia mengamuk padanya
Memerintahkan menangkap dan menyeret ke meja pengadilan internasional
Meminta usir keluar dari tanah rampasan
Bangkit menginspirasi dunia
Manusia Palestina bukan power ranger dalam film action
Manusia Palestina bukan manusia silver yang berubah warna kulitnya
Justru dunia iri ingin seperti manusia Palestina yang kokoh aqidah dan kuat kepribadiannya demi perjuangan kemuliaan Islam
Oleh: Hanif Kristianto
Analis Politik dan Media
0 Komentar