Terbaru

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Ustaz Asep Beberkan Dua Tarikan dalam Manusia


Topswara.com -- Founder Art of Dakwah Ustaz Asep Supriatna mengatakan, ada dua tarikan dalam diri manusia, yakni tarikan nafsu dan tarikan wahyu.

"Itulah manusia. Akan selalu ada dua tarikan, tarikan nafsu dan tarikan wahyu," tuturnya kepada Topswara.com, Jumat (25/06/2021).

Ia mengatakan, saat manusia cenderung mengikuti nafsu berarti meninggalkan wahyu. Begitu juga sebaliknya, ketika manusia cenderung mengikuti wahyu, artinya sedang meninggalkan nafsu.

"Kita ada di mana? Kita lebih tergeret dengan tarikan apa, wahyu atau nafsu?" tanyanya.

Ia mencontohkan, ada yang sedang mendukung rakyat Palestina ketika negeri mereka dijajah Israel. Ada juga yang nyinyir bilang itu urusan dalam negeri mereka. 

"Ada yang berupaya dengan apa yang dia punya untuk mendukung bebasnya Palestina. Ada juga yang justru malah mendukung Israel," imbuhnya.

Selanjutnya ia mengatakan, bahwa nafsu juga memiliki andil baik dalam maksiat maupun taat. Karena tidak semua taat adalah wahyu, terkadang nafsu  terselip di dalamnya.

"Andil nafsu itu begitu luar biasa. Mengapa? Karena andil nafsu dalam maksiat itu nampak, tetapi andil dalam taat itu samar. Bahkan terkadang kita enggak sadar," paparnya.

Ia menjelaskan, ketika taat namun riya', berjuang namun angkuh,  dakwah namun hasad terhadap orang lain, itulah andil nafsu dalam taat.

"Kalau kita maksiat jelas dosanya, jelas andil nafsu di dalamnya. Tapi dalam taat begitu samar dan tidak nampak. Berhati-hatilah," pungkasnya. [] Alfia Purwanti
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar